Honda Freed 2015
Honda Freed 2015 yang telah dikenalkan di Jepang, tampil dengan perubahan minor dari sisi tampilan. Honda Freed telah memasuki usia 5 tahun sejak pertama kali diperkenalkan di tahun 2009. Honda Freed 2015 merupakan Honda Freed Facelift agar tetap kompetitif. Model Honda Freed 2015 dipermanis dengan beberapa ubahan minor pada eksterior dan interior, dengan penambahan beberapa fitur yang membuat penumpang semakin nyaman di dalam kabin.Mobil Honda Freed 2015 memiliki desain yang lebih cantik dan elegan. Model New Honda Freed 2015 memiliki lampu depan LED dilengkapi dengan grille yang memiliki lekukan yang lebih indah dibanding model sebelumnya dan bumper depan yang lebih modern. Bagian lampu kabut dibuat mengotak dengan garis akhir krom. Selain itu, lampu kombinasi belakang juga berubah lebih segar.
Honda Freed 2015 |
Beberapa fitur tambahan demi kenyamanan ditambahkan di mobil Honda Freed terbaru 2015. Kaca samping bagian depan kini dilengkapi dengan anti Ultraviolet, AC automatis dengan sistem plasma cluster untuk membunuh kuman dan mencegah bau tak sedap. Nuansa jok dibuat coklat, dengan kombinasi garis-garis kecil seperti serat kayu.Semua fitur disematkan untuk memberikan nuasana kenyamanan yang lebih bagi pengemudi dan penumpang.
Dashboard Honda Freed 2015 |
Tak hanya Freed standar, Honda juga ikut memberi sentuhan minor untuk Freed Hybrid dan Freed Spyke yang bisa dibedakan dari eksterior.
Bagasi Honda Freed 2015 |
Dari sisi performance, Honda mempertahankan mesin bensin New Honda Freed 2015 dengan mesin 1.5-liter i-VTEC dengan transmisi CVT dan otomatis 5-speed dan pilihan FWD atau WAD. Dapur pacu 1.5-liter i-VTEC + IMA (Integrated Motor Assist) untuk versi hybrid dipasangkan oleh transmisi CVT dan sistem FWD.
Interior Honda Freed 2015 |
Mobil Hybrid Honda Freed terbaru 2015 memiliki kemampuan dimana mesin gasoline nya yang mampu menghasilkan tenaga 88 HP sedangkan mesin listriknya mampu menghasilkan tenaga 14 HP. Secara keseluruhan, fuel consumption 1 Liter mesin hybrid Honda Freed 2015 mampu membawa jarak sampai dengan 24 km, jauh melebihi kemampuan mobil Honda Freed terdahulu/standar yang hanya mampu mencapai 17 km.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar